
Produser : Kaisar Stanley Eleazar
Sutradara : Ramadhani Muhammad Wardhana
Penulis : Erlan Haolana
Tahun Terbit : 2022
SINOPSIS
Seorang guru honorer dengan latar belakang Tunanetra bernama Ibu Kartini yang telah mengajar di SLB ABCD Caringin selama 20 tahun lamanya sejak tahun 2003, akhirnya pada tahun 2024 ini mendapatkan kabar untuk melakukan serah terima jabatan menjadi guru berstatus P3K, dan dari sana ia mulai melakukan pencarian kontrakan untuk tempat tinggal barunya. Setelah menerima kabar tersebut Ibu Kartini langsung dipindah tugaskan ke SLB Negeri Pajajaran, Kota Bandung. Ibu Kartini pun terpaksa harus mencoba beradaptasi dilingkungan tempat kerjanya yang baru dengan meninggalkan seluruh kenangan masa lalu yang penuh perjuangan di SLB ABCD Caringin tempat beliau mengajar dahulu.
